>>>> >>>> >>>> >>>> >>>> >>>> >>>> >>>> >>>> >>>> >>>> >>>> CITRATV: SEPUTAR SIDOARJO
Please use the above to Facebook Mini update your Facebook status

Sunday, September 27, 2009

SEPUTAR SIDOARJO


Sidoarjo (citratv)-Bupati Sidoarjo Win Hendrarso beserta isteri, Emy Susanti, mengajak sebanyak 82 anjal dan dan anak yatim memborong baju baru di Ramayana Sidoarjo.

Ini sebagai rangkaian untuk penertiban dan penanganan anjal yang marak di berbagai traffic light di Sidoarjo. Mereka semua didata dan selanjutnya akan ditampung di panti sosial.

Menurut Win, anjal dan anak yatim di sekitar lingkungan kita ini juga punya hak untuk hidup normal seperti masyarakat lainnya. "Lebaran nanti mereka diharapkan gembira dan senang dengan baju barunya seperti anak-anak lainnya," harap Win, Rabu (16/9/2009)


Bookmark and Share
Para anjal, lanjutnya, memang tak diperkenankan untuk hidup di jalanan. Namun solusi lain juga bakal diberikan kepada mereka, seperti masalah pendidikan dan sebagainya.

Mereka juga perlu pembinaan untuk menata hidupnya. Para anjal itu juga akan disalurkan ke panti sosial. "Mereka harus ditangani secara baik agar tidak kembali dengan kehidupan di jalanan," terangnya.

Pantauan di lapangan, para anjal dan anak yatim cukup gembira diberikan kesempatan untuk belanja semaunya di pertokoan yang jarang mereka masuki ini.

Apalagi Win tidak memberi batasan untuk baju yang akan diambilnya. Seorang anak ada yang membeli dua sampai tiga setel baju celana maupun busana muslim. "Saya sangat gembira bisa punya baju baru gratis," ujar Angga, anjal di Alun-alun yang ikut belanja bareng di Ramayana bersama bupati. [git]

No comments:

Post a Comment

Design by : CITRA TV